Ada banyak desain rumah yang bagus dan diminati banyak orang mulai dari rumah kecil sederhana hingga rumah mewah yang besar, namun tentunya dengan semakin besarnya penduduk Indonesia yang menghendaki punya rumah sendiri dan semakin sempitnya lahan tanah di perkotaan maka rumah kecil sederhana semakin medapatkan minat dan antusias yang tinggi.
Kenapa banyak yang memilih rumah kecil sederhana dan tidak memilih rumah besar yang mewah? Tentunya karena rata-rata penduduk Indonesia mempunyai ekonomi menengah ke bawah. Hal tersebut yang menyebabkan banyak peminat rumah mungil dan kecil yang sederhana namun tetap tampak modern. Kecilnya ukuran rumah ternyata dapat di sulap oleh para desainer rumah (arsitek) menjadi hunian yang nyaman dan tidak mengurangi fungsi sebagai rumah tinggal sebegaimana rumah besar.
Paling banyak dibangun saat ini adalah rumah kecil dengan 2 kamar tidur, dan rumah kecil sederhana dengan 3 kamar tidur. Dengan 2 kamar tidur saja sudah lumayan cukup untuk tempat tinggal dan tempat istirahat orang tua dan anak anak.
Dengan 2 kamar tidur tersebut maka orang tua menempati kamat tidur utama, sedangkan anaknya menempati kamar tidur satunya. Permasalahan akan terjadi bila mempunyai anak laki-laki dan anak perempuan. Tidak mungkin anak laki laki dicampur tempat tidurnya dengan anak perempuan, kecuali mereka masih balita. Untuk itulah maka mulai muncul desain rumah kecil sederhana dengan 3 kamar tidur.
Lalu bagaimana bila kita tidak mempunyai biaya untuk membangun rumah kecil sederhana dengan 3 kamar tidur? Maka kita perlu berkomunikasi kepada anak laki-laki kita untuk mengalah. Jadi anak wanita yang menempati kamar tidur sedangkan anak laki-laki bisa tidur di sofa ruang tamu atau di depan TV pada ruang keluarga. Umumnya anak laki-laki mau menerimanya asal diberikan juga fasilitas yang baik bagi anak tersebut misalnya tetep diberikan lemari baju, diberikan meja kursi belajar dan tentunya kasur portable di depan TV yang bisa dia gunakan untuk tidur di malam hari.
Dengan pengaturan kamar seperti diatas semoga bisa memberikan gambaran bagaimana cara mengatasi permasalahan rumah kecil yang bentuk dan desainya sederhana namun tetap dapat digunakan dengan baik sebagai tempat tinggal, sebagai tempat berkumpul bersama keluarga dan sebagai tempat untuk bersosialisasi kepada kerabat dan tetangga tempat anda hidup dan tinggal di lingkungan rumah tersebut.
Saya banyak mendapatkan contoh desain rumah kecil sederhana yang pernah saya baca di situs konstruksirumah.com . Pada situs tersebut banyak sekali desain dan contoh gambar dan desain interior dan eksterior rumah kecil sederhana mulai dari kamar mandi, kamar tamu, ruang keluarga, taman rumah, atap rumah dan banyak lagi informasi rumah kecil sederhana yang lain.
nice share.
BalasHapusthx...
blog roll
nice share.
BalasHapusthx...
blog roll